Salah satu pintu yang dibuka oleh Allah SWT untuk meraih keuntungan besar dari bulan Ramadhan adalah melalui sedekah. Begitulah yang dilakukan Babinsa Darussalam Koramil 04/Tebing Serda Suriyono melaksanakan kegiatan pembagian sedekah subuh di RT 01 RW 03 Guntung Punak Kel. Darussalam Kec. Meral Barat.
Program sedekah subuh Komando Distrik Militer (Kodim) 0317/TBK masih terus dilakukan. Bahkan program itu semakin gencar dilaksanakan.
Adapun bantuan yang diberikan dalam program sedekah subuh Kodim 0317/TBK, berupa bingkisan paket sembako.
Salah satu warga mengucapkan, ” Banyak terima kasih kepada Babinsa Darussalam Koramil 04/Tebing beserta Kodim 0317 TBK yang telah berbagi rezeki atau sedekah Subuh kepada kami, semoga kegiatan ini mendapat berkah dan menjadi ladang amal bagi seluruh anggota Koramil 04/Tebing beserta Kodim 0317 TBK di bulan suci ramadhan ini, ” Ujarnya.